Berita

Ditlantas Polda Sulbar Edukasi Masyarakat sekaligus Berbagi Takjil di Jalan Arteri

MAMUJU, REFERENSIMEDIA.COM – Di tengah kesibukan mengatur lalu lintas, Direktorat Lalu Lintas (Ditlantas) Polda Sulawesi Barat (Sulbar) kembali menyempatkan untuk berbagi kebaikan di bulan suci Ramadan, Rabu, 5 Maret 2025.

Personel Ditlantas Polda Sulbar nampak membagikan takjil gratis kepada para pengendara di Jalan Arteri Mamuju.

Aksi berbagi ini tidak hanya sekadar memberikan makanan berbuka puasa, tetapi juga menjadi momentum untuk mengedukasi masyarakat tentang pentingnya tertib berlalu lintas.

Para personel Ditlantas tidak hanya membagikan takjil, tetapi juga secara ramah mengingatkan pengendara untuk selalu mematuhi peraturan lalu lintas, seperti mengenakan helm, tidak menggunakan ponsel saat berkendara, dan menaati rambu-rambu lalu lintas.

Baca juga : Wujudkan Visi Misi SDK-JSM, Diskominfo Sulbar Fokus Jaringan Internet Sekolah dan Area Blank Spot

Pesan-pesan keselamatan berkendara disampaikan dengan santun dan humanis, menciptakan suasana yang hangat dan penuh kekeluargaan serta mengundang simpati masyarakat.

Dirlantas Kombes Pol Wahid Kurniawan menyebutkan kegiatan ini merupakan wujud kepedulian Ditlantas Polda Sulbar terhadap masyarakat.

“Selain berbagi berkah Ramadhan, kami juga ingin mengingatkan masyarakat untuk selalu berhati-hati dan tertib saat berkendara agar terhindar dari kecelakaan,” tutur Dirlantas.

Aksi berbagi takjil ini disambut antusias oleh masyarakat. Banyak pengendara yang mengungkapkan rasa terima kasih atas kebaikan yang dilakukan oleh personel Ditlantas Polda Sulbar.

“Masyarakat berharap kegiatan ini menginspirasi semua pihak untuk turut serta berbagi kebaikan di bulan Ramadan,” pungkasnya. (mk)

***

Post Related

Leave a Reply

Your email address will not be published.