Berita

Hentikan Laporan Camat Kalumpang, Mahasiswa Minta DPRD Evaluasi Kinerja Bawaslu Mamuju

MAMUJU, REFERENSIMEDIA.COM — Gerakan Pemuda dan Mahasiswa Merdeka Sulbar menggelar aksi unjuk rasa di Depan Kantor DPRD Sulbar, Selasa, 29 Oktober 2024, siang.

Dalam orasi mereka meminta DPRD Provinsi Sulbar untuk segera mengevaluasi kinerja Bawaslu Provinsi dan Bawaslu Kabupaten Mamuju.

Selian itu, Massa aksi menyoroti soal sejumlah ASN di Mamuju yang terlibat dalam politik praktis, diantaranya Camat Kalumpang yang hingga hari ini tidak ditindak lanjuti, bahkan dihentikan laporannya oleh Gakkumdu Bawaslu Mamuju.

Padahal keterlibatan Camat Kalumpang kepada politik praktis lebih parah dari Kapus Ranga-ranga, yang seharusnya diberikan tindakan tegas oleh Gakkumdu.

massa aksi menilai, Bawaslu dinilai tumpul dan tak memiliki taring dalam pengawasan Pemilu, sehingga mengakibatkan sejumlah ASN tidak bisa menjaga netralitasnya.

Olehnya itu, diminta DPRD Sulbar agar segera mengevaluasi terhadap anggaran Bawaslu. (mk)

***

Post Related

Leave a Reply

Your email address will not be published.