Sekretaris Dinkes Sulbar Serahkan Piagam Penghargaan Lomba Kebersihan Antar Kabupaten se-Sulbar
MAMUJU, REFERENSIMEDIA.COM — Memperingati Hari Jadi Sulawesi Barat ke 20 tahun, Dinas Kesehatan (Dinkes) Provinsi Sulawesi Barat mengadakan kegiatan Pertemuan Jejaring Sanitasi Total Berbasis Masyarakat (STBM) di Marannu Golden Hotel Mamuju, 27 September 2024.
Acara tersebut dihadiri berbagai perwakilan Kabupaten di Provinsi Sulawesi Barat dan sejumlah pemangku kepentingan terkait kebersihan dan kesehatan lingkungan.
Salah satu agenda utama dalam pertemuan tersebut adalah penyerahan piagam penghargaan lomba kebersihan antar kabupaten, yang diserahkan langsung oleh Sekretaris Dinas Kesehatan Provinsi Sulawesi Barat, Mahdiana.
Penghargaan ini diberikan kepada kabupaten-kabupaten yang berhasil menunjukkan komitmen dan usaha terbaik dalam menjaga kebersihan dan sanitasi, serta berhasil memenuhi kriteria kebersihan dalam program STBM.
Dalam sambutannya, Sekretaris Dinkes Sulbar, Mahdiana menyampaikan apresiasi kepada seluruh kabupaten yang telah berpartisipasi dalam lomba kebersihan ini.
Ia menekankan pentingnya sanitasi yang baik untuk kesehatan masyarakat dan mengajak semua pihak untuk terus berkolaborasi dalam mewujudkan Sulawesi Barat yang bersih dan sehat.
“Semoga penghargaan ini dapat menjadi motivasi bagi setiap daerah untuk terus meningkatkan kebersihan dan kesejahteraan lingkungan. Sanitasi yang baik merupakan kunci penting untuk mencapai masyarakat yang sehat dan sejahtera,” ujarnya.
Acara Pertemuan Jejaring STBM ini juga diisi dengan berbagai diskusi dan pemaparan mengenai strategi dan inovasi yang dapat diterapkan oleh pemerintah daerah provinsi Sulawesi Barat untuk memperkuat program STBM di wilayah masing-masing.
Kegiatan ini diharapkan mampu meningkatkan kesadaran dan peran aktif masyarakat serta pemerintah daerah dalam menjaga kebersihan dan kesehatan lingkungan, sejalan dengan tujuan pembangunan berkelanjutan di Sulawesi Barat. (***)
Leave a Reply